Text
EFEKTIVITAS TERAPI SEFT (SPIRITUAL EMOTIONAL FREEDOM TECHNIQUE) TERHADAP KESTABILAN TEKANAN DARAH PADA LANSIA DENGAN HIPERTENSI DI PUSKESMAS SORONG BARAT
XML JSONLatar Belakang : Hipertensi merupakan penyakit dini terbanyak diseluruh dunia,
diperkirakan terdapat 1,13 miliar orang menderita penyakit hipertensi. Hipertensi
yang tidak segera ditangani, dapat menimbulkan sejumlah komplikasi seperti
stroke, gagal jantung, dll. Untuk itu, hipertensi membutuhkan penanganan yang
tepat dari segi farmakologis maupun non farmakologis. SEFT (spiritual emotional
freedom technnique) merupakan gabungan dari sistem energi tubuh (energy
medicine) dan spiritual dalam kalimat doa dengan menggunakan ketukan
(tapping) di 18 titik meridian.
Tujuan Penelitian : Untuk mengetahui efektivitas terapi SEFT terhadap
kestabilan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi di Puskesmas Sorong
Barat.
Metode Penelitian : Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain
penelitian pre-experimental menggunakan rancangan intact-group comparison.
Teknik sampel dalam penelitian ini menggunakan simple random sampling dan
purposive sampling dengan sampel sebanyak 30 responden yang terbagi menjadi
2 kelompok yaitu 15 responden kelompok intervensi dan 15 responden kelompok
kontrol. Instrumen penelitian menggunakan lembar observasi dan alat
sphygmomanometer digital. Analisis statistik menggunakan uji wilcoxon.
Hasil Penelitian : Hasil uji statistik menggunakan uji wilcoxon diperoleh nilai
asymp.sig. (2 tailed) sebesar 0,001 pada nilai tekanan darah pretest dan posttest
Kesimpulan : Terdapat perbedaan yang singnifikan pada tekanan darah pretest
dan posttest pada perlakuan intervensi terapi SEFT, yang artinya ada efektivitas
terapi SEFT terhadap kestabilan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi di
Puskesmas Sorong Barat.
Kata Kunci : SEFT, Lansia, Hipertensi
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
ROMAYA YULIANA SIMANGUNSONG - Personal Name
|
Student ID |
11430120053
|
Dosen Pembimbing |
Rizqi Alvian Fabanyo, S.Kep.,Ns.,M.Kes - - Dosen Pembimbing 1
Alva Cherry Mustamu, S.Kep.,M.Kep - - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Deborah Ferdinanda Lumenta, S.Kep.,Ns.,M.Kep - - Ketua Penguji
|
Kode Prodi PDDIKTI |
14301
|
Edisi |
Published
|
Departement |
poltekkes Kemenkes sorong
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Poltekkes Kemenkes Sorong : Perpustakaan Sorong., 2024 |
Subyek | |
No Panggil | |
Copyright |
POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES SORONG
|
Doi | |
Deposit User |
Lukas Nanlohy, S.Sos
|